Assalamu'alaikum Wr. Wb
Pertama kali Anda membuka akun sosial media seperti facebook, bbm dan lainnya, hal yang ada lihat pertama kali adalah sebuah pertanyaan Apa yang Anda
pikirkan ?
Kemudian dari sebuah pertanyaan tersebut
anda akan mulai menggerak-gerakkan jari-jemari untuk menulis hal-hal yang ingin anda share. Namun selayaknya
seorang muslim dan muslimah, memperhatikan apa yang ia tulis, sebab apa yang
engkau tulis akan engkau pertanggung jawabkan di hadapan Allah, dan
jari-jemarimu akan menjadi saksi terhadap apa yang engkau tulis, seorang ulama
berkata :
"Huruf yang kamu tulis itu akan tetap
ada sebagai saksi walaupun kamu sudah mati .. Maka tulislah dengan tanganmu
hal-hal yang kamu lihat baik”.
Maka perhatikanlah apa yg engkau tulis di
status sosial mediamu, terlebih lagi yang upload foto di sosial media, terutama buat teman-teman muslimah, perhatikan lagi foto yang ingin anda share ke akun sosial media kamu, karna setiap kaum laki-laki yang melihat fotomu yang diupload di akun sosial media kamu akan menjadi dosa buat kamu sendiri, walaupun kamu sudah tiada atau meninggal, maka jika foto yang masih ada di sosial mediamu masih ada atau belum dihapus dan dilihat oleh para laki-laki maka dosanya akan terus mengalir sampai foto itu dihapus, jadi buat kaum wanita muslimah pikir-pikir lagi kalo mau share foto disosial media, karena itu bakalan menjadi dosa buat anda sendiri.
Itulah beberapa poin bahayanya sosial media, walaupun hanya hal yang sepele bagi sebagian orang, tetapi buat kita yang beragama islam itu sangat diperhatikan sekali, jadi marilah kita bijak dalam menggunakan sosial media. Semoga bermanfaat
Wassalam.
Post a Comment for "Bahayanya Sosial Media "
Jangan lupa tinggalkan komentar anda disini dan gunakan kata-kata yang bijak dalam berkomentar. Dilarang keras memasukkan link aktif dalam komentar, karena itu dianggap SPAM dan akan DIHAPUS.